Anak anak yang sudah mulai dapat berjalan sendiri mulai aktif bergerak, rentang gerak nya pun lebih luas dibandingkan bayi sehingga semakin banyak kecelakaan yang dapat terjadi. Nah untuk mencegah kecelakaan dalam kesehariannya, bunda sebaiknya menyiapkan pencegahan dan pertolongan pertama jika kecelakaan terjadi. Salah satu kasus kecelakaan yang sering terjadi pada anak adalah luka bakar.




Pencegahan Luka Bakar

1. Taplak meja sebaiknya tidak digunakan karena ada bahaya anak menarik taplak tersebut sehingga minuman yang panas yang ada di atas meja tumpah
2. Kecelakaan seperti ini pun mungkin terjadi:

  • menyentuh setrika
  • menyalakan kompor gas sendiri
  • menyentuh kompor yang menyala
  • luka bakar oleh uap ketel listrik atau penanak nasi
  • tersandung batu

Pertolongan Pertama Luka Bakar

Bila mengalami luka bakar, segera dinginkan bagian luka dengan air mengalir selama sekitar 20 menit. Bila tangan mengalami luka bakar, rendam tangan anak ke dalam wadah berisi air. Masukkan mainan ke dalam air agar anak dapat merendam tangannya sambil bermain. Bila mengalami luka bakar sampai ke pakaian, siramkan air ke atas pakaian untuk mendinginkannya. Bila terbentuk gelembung air, kulit menghitam atau daerah luka bakar meluas melebihi telapak tangan orang dewasa, segera hubungi rumah sakit sambil tetap mendinginkan luka.

Panggil Ambulans bila Terjadi Hal ini

Untuk bayi, bila mengalami luka bakar 10% luas tubuhnya (kira-kira selengan orang dewasa) dapat membahayakan nyawanya. Panggil ambulans secepatnya. Sambil menunggu ambulans, dinginkan bagian luka dengan mentupinya menggunakan handuk dan sebagainya. 
Share this post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *