Ngeblog sama asyiknya dengan profesi lainnya. Sama halnya seperti hobi yang biasanya memiliki komunitas, begitu juga blogger. Banyak komunitas blogger yang menjadi wadah berkumpulnya blogger dengan minat tertentu untuk tukar pikiran, ilmu, dan memperbanyak teman sesama blogger. Saya yang memulai aktif ngeblog sejak jadi mahasiswa kini telah bergabung di beberapa komunitas blogger walaupun tidak terlalu aktif. Sebut saja kumpulan emak-emak blogger, warung blogger dan juga komunitas blogger bengkulu.


Jujur saya iri banget sama teman-teman di daerah lain yang sering mengadakan event blogger atau sekadar ngumpul untuk sharing sesama blogger daerah. Saya hanya bisa mengenal beberapa blogger yang sedaerah, (*karena blogger Bengkulu itu sedikit hehe). Ikutan kopdar atau event blogger pun belum pernah karena terkendala waktu dan tempat, hiks 🙁 Sejauh ini di bengkulu saya baru buat pertemuan kecil-kecilan dengan Blogger Bengkulu yang hobi nulis dan baca buku dalam acara Arisan Buku, kebetulan saya jadi koordinator Arisan Buku Blogger di Bengkulu dan beberapa kali mengadakan pertemuan untuk diskusi buku yang dikirimkan secara gratis oleh salah satu penerbit. 

Walaupun hanya pertemuan kecil-kecilan, ternyata banyak manfaat yang saya dapat. Apalagi kalau saya ikutan event besar blogger yang dihadiri blogger seluruh Indonesia yah! 

Berikut beberapa hal yang membuat event blogger menjadi penting:

credit

Silaturahmi. Menambah Teman dan Keluarga
Event Blogger yang tentunya dihadiri banyak blogger dari daerah, pekerjaan, watak yang berbeda tentu saja menambah daftar teman kita. Kadangkala kedekatan sesama blogger pun sudah seperti saudara. Awalnya hanya bertemu online, selanjutnya bisa jadi sahabat yang saling membantu. curhat soal masalah kehidupan, hingga dianggap seperti keluarga sendiri 🙂

Ilmu Baru
Bertemu dengan blogger lainnya pun dalam sebuah event juga menjadi wadah untuk sharing pengalaman dan ilmu. Selam kita membuka mata, hati, dan pikiran untuk menerima segala hal baik, pastilah banyak ilmu baru yang didapatkan baik dari sesama rekan blogger atau dari kegiatan yang dilakukan. 

Belajar Bersosialisasi
Kesan negatif kurang sosialisasi kadang sering tertangkap dari para blogger karena sering sibuk dengan PC/Laptop atau Gadget masing-masing. Event Blogger membuat Blogger belajar untuk keluar dari sarangnya dan bersosialisasi secara offline dengan banyak orang. Hal ini sangat berdampak pada psikologi blogger, yang membuat blogger jadi lebih friendly dan bisa menerima banyak perbedaan secara nyata.

Inspirasi Menulis
Kebuntuan dalam menulis seringkali terjadi karena kurangnya ruang gerak blogger. Dengan adanya pertemuan dan sharing sesama blogger dalam event blogger, seringkali memunculkan inspirasi untuk menulis di blog. Blogger pun bisa membuat reportase event blogger yang diikuti 🙂

Rejeki Datang
Bonus yang datang berikutnya dengan adanya event blogger adalah rejeki yang datang tak disangka-sangka. Kadang beberapa blogger memberikan info perihal job untuk menulis di blog, atau malah memberikan pekerjaan (bukan dalam hal ngeblog) pada sesama blogger 🙂 

Walaupun belum pernah mengikuti event blogger besar sebelumnya, saya berharap bisa mengikuti rangkaian Event Blogger 2015. Lebih ingin lagi kalau event blogger supaya lebih sering diadakan di sumatera (jangan jawa terus hiks :D).  Semoga juga Komunitas Blogger Bengkulu lebih aktif dan bisa mengadakan acara untuk blogger Bengkulu. 

Terakhir saya juga berangan-angan, Alumni Liga Blogger Indonesia 2015 suatu saat nanti bisa mengadakan acara kumpul bareng dan sharing sesama peserta. Semoga 🙂
Share this post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *