Dinosaurus adalah binatang berukuran besar. Mereka hidup di zaman purba, yaitu sekitar 230 hingga 65 juta tahun yang lalu. Saat itu hidup berbagai jenis dinosaurus. Ada yang memakan daging. Ada juga yang memakan tumbuhan. Yuk kita kenalan dengan Rex!
image tyrannosaurs : pexels.com |
Para dinosaurus pun kesal pada Rex. Setiap Rex muncul mereka selalu ketakutan. Rex suka bersembunyi untuk mengintai, lalu tiba-tiba mengejutkan dan berusaha menangkap dinosaurus lainnya. Hingga suatu hari Rex mengalami kesulitan. Kaki tyrannosaurus itu terperosok ke dalam lubang saat berlari mengejar dinosaurus lainnya. Ia membutuhkan pertolongan dinosaurus lain.
Maukah teman-temannya menolong?
Yuk simak ceritanya di Buku Rex Si Tyrannosaurus Bandel. Buku ini sangat menarik untuk anak-anak karena dilengkapi dengan ilustrasi menarik dan colorfull. Cara penyampaian dengan kata sederhana pun mudah diingat oleh anak-anak. Bahkan Ubay sudah hafal isi ceritanya walaupun belum bisa membaca. Ubay bisa bercerita hanya dengan melihat gambarnya.
Nah kalo anak-anak bunda, suka baca cerita dinosaurus juga kah?