Satu bulan belakangan ini pasti terasa berat untuk banyak orang. Sejak Pandemi Coronavirus masuk ke Indonesia, banyak kegiatan yang harus ditunda entah sampai kapan. Kita mungkin masih beruntung, bisa #dirumahaja bersama keluarga. Namun tidak dengan yang lainnya. Sedih jika melihat liputan tim medis yang jadi garda terdepan harus mempertaruhkan nyawa mereka untuk merawat pasien. Pun dengan kepala keluarga yang kehilangan mata pencaharian dan tidak tahu harus bagaimana. Belum lagi harus terus waspada agar tidak terpapar coronavirus. Kekhawatiran seperti ini memang seringkali melanda ya Bunda? Saya bersyukur tergabung dalam bagian Mombassador SGM Eksplor, bersama para bunda mendapatkan banyak penguatan untuk tetap optimis dalam melakukan langkah preventif untuk keluarga selama masa pandemic coronavirus.

Kekhawatiran itu manuasiawi karena setiap hari korban makin bertambah. Tapi saya ingat pesan dr.Dian saat kulwap bersama SGM. Kita harus optimis dan tidak panik serta berpikir positif. Selain itu perlu juga untuk selalu menjaga kesehatan dan kebersihan diri selama berdiam diri di rumah.

Hal yang perlu diperhatikan selama di rumah aja :

Sejak suami saya juga bekerja di rumah, kami berbagi tugas dan mencari ide-ide menarik agar anak-anak tidak bosan walau tidak bisa bermain bersama teman-temannya. Nah bunda ada beberapa hal yang bisa kita perhatikan selama di rumah aja: 
1. Menjaga kebersihan rumah termasuk perabotan dan pakaian. Sebaiknya jemur pakaian di bawah sinar matahari dan bersihkan rumah dengan cairan disinfektan.

2. Patuhi aturan saat keluar rumah. Jadi walaupun jaraknya dekat jangan lupa untuk menggunakan masker serta baju dan celana panjang yang menutupi area kulit

3. Jagalah tubuh agar tetap fit dengan melakukan olahraga kecil. Biasanya saya sering olaharaga di pagi hari

4. Rajin berjemur di pagi hari. Hal ini sangat baik untuk kesehatan dan meningkatkan imunitas tubuh

5. Mengkonsumsi makanan yang bernutrirsi dengan gizi seimbang dan untuk anak-anak lengkapi dengan minum susu SGM Eksplor 2 kali sehari saat sarapan dan sebelum tidur

6. Menikmati kegiatan di rumah aja sebagai rutinitas baru. Beberapa hal yang sering kami lakukan selama di rumah aja antara lain berkebun, membersihkan rumah, membaca buku, bernyanyi bersama, membuat makanan dari resep baru dan banyak lagi aktifitas menyenangkan lainnya yang bisa bunda coba.

aktifitas berkebun untuk mengisi waktu di rumah aja

Kita sama-sama berdoa ya bunda agar pandemic coronavirus ini bisa segara berlalu. Saya percaya kalau kita bersatu untuk kuat dan percaya maka akan bisa melewati situasi ini dengan tetap semangat dan optimis. Jangan sungkan untuk berbagai cerita dengan bunda lainnya, dengan bercerita beban di hati terasa lebih ringan dan akan mendapatkan solusi yang lebih baik. Tetap bersemangat untuk mendampingi si kecil untuk jadi Anak Generasi Maju.
Jika bunda mempunyai banyak hal yang ingin diketahui mengenai nutrisi dan tumbuh kembang si kecil  bisa mengunjungi website www.generasimaju.co.id atau hubungi careline sgm di nomor 0800 1 360 360 agar tidak termakan isu simpang siur terkait coronavirus.

We care, bersatu dan kuat bersama Bunda SGM

Bunda pun bisa mengunjungi Facebook Aku Anak SGM. Karena banyak sekali informasi menarik yang bisa bunda ikuti!

Tetap semangat dan Optimis ya Bunda!
Share this post

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *